Tanggamus – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) kembali menetapkan H. Tedi Kurniawan, S.E. sebagai ketua DPD PAN Tanggamus periode 2020-2025 seperti yang tertuang dalam lampiran SK DPP PAN Nomor: PAN/A/Kpts/KU-Sj/056/III/2021 yang dibacakan di Kantor DPD PAN Tanggamus, Gisting, Senin (2/3/2021).

Terpilihnya kembali Tedi sebagai Ketua DPD PAN Tanggamus berdasarkan hasil Musda ke V di Giting beberapa waktu lalu. Ketika itu ada lima anggota formatur terpilih. Yakni, Tedi Kurniawan, Iflah Haza, Agus Suranto, Hersus Sae dan Bunyamin.

Kelima nama tersebut kemudian diusulkan dalam rapat DPP PAN dan jajarannya. Dan terpilihlah, Tedi Kurniawan sebagai ketua formatur sekaligus Ketua DPD PAN di Tanggamus periode 2020-2025.

SK penetapan Tedi disampaikan langsung oleh Ketua DPW PAN Lampung Irham Jafar Lan Putra, Senin (15/03/2021) lalu di Kantor DPD PAN Kabupaten Tanggamus.

Terpilih kembalinya Tedi sebegai Ketua DPD PAN Tanggamus mendapat apresiasi dari Anggota DPRD Tanggamus Fraksi PAN, Bunyamin. Ia menjelaskan dengan terbentuknya ketua DPD maka terbentuk pula struktur organisasinya. Dimana Jabatan Sekretaris Bapak Agus Suranto dan Bendahara saya sendiri, yang menggantikan bendahara sebelumnya Buti Kuryani.

Bunyamin berharap selaku pengurus DPP PAN Tanggamus periode 2020-2025 ini semakin solid dan menjunjung kinerja. Selain itu, kedepannya DPD PAN Tanggamus juga akan membina para kader bawah yang mungkin belum tersentuh.

“Maka di periode kedepan ini akan ditingkatkan lagi dengan cara memberikan Muscab satu bulan sekali. Karena dengan begitu sangat memungkinkan untuk membangkitkan semangat juang dari kader-kader DPC dan masyarakat agar tercipta kepengurusan yang aktif dengan harapan agar Partai Amanat Nasional di kabupaten Tanggamus tetap eksis dan berjaya,” katanya.

Dalam acara yang digelar secara virtual, Ketua DPD PAN Tanggamus Tedi Kurniawan menyampaikan terima kasih kepada DPP PAN atas terpilihnya kembali dirinya menjadi Ketua DPD PAN Kabupaten Tanggamus periode 2020-2025.

Ia juga mengajak para pengurus DPD PAN Tanggamus untuk lebih meningkatkan sinergisitas agar kekompakan selalu terjaga dan lebih maju berkembang dari segala aspek.

“Tentunya dalam menunjang program kedepan, DPD PAN dalam waktu dekat akan segera bekerja untuk melaksanakan Muscab di 20 kecamatan Kabupaten Tanggamus, guna menentukan ketua-ketua Kecamatan atau DPC setelah mendapat instruksi dari DPP PAN,” ujar Tedi.

Selain itu Tedi juga berkomitmen kepada warga masyarakat Tanggamus untuk memperjuangkan aspirasi mereka melalui Fraksi PAN di DPRD Tanggamus.

“Fraksi PAN bekerja guna mendengar aspirasi dari masyrakat kemudian dengan turun langsung kebawah dan memperjuangkan hak-hak masyarakat yang memilih saudara-saudara kita dari anggota Fraksi PAN.” tutupnya. (Roli)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *