Inforial.co – Bakal Calon Wali Kota Bandar Lampung, Dr.(Can) Ir. Hi. Firmansyah Alfian, MBA., MSc menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) ke X DPD I Golkar Lampung pada Senin (2/3/2020).

Firmansyah yang pernah sepuluh tahun menjadi legislator di Kota Bandar Lampung dan Provinsi Lampung dari Partai Golkar, sudah mengganggap Golkar sebagai keluarga. Sehingganya dalam kesempatan tersebut Firmansyah turut mendoakan agar melalui musda kali ini Golkar Lampung mendapatkan pemimpin yang amanah.

“Saya menghadiri Musda Golkar ke 10 ini sebagai calon wali kota independen yang terlahir dari rahim Golkar turut hadir sebagai undangan untuk mendoakan Golkar Lampung mendapatkan pemimpin yang amanah,” tutur Firmansyah.

Firmansyah yang maju dalam pemilihan kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bandar Lampung melalui jalur dukungan perseorangan (independen), mengajak dan mengingatkan kepada seluruh kader Partai Golkar untuk ada dalam barisan berjamaah.

“Selain itu dalam kesempatan ini saya sekaligus bersilaturahim dengan seluruh kader Golkar dan ajak mereka utk ada dalam barisan berjamaah,” lanjut Firmansyah.

Rektor IIB Darmajaya itu juga mengucapkan selamat kepala Ir. Hi. Arinal Djunaidi yang secara aklamasi terpilih kembali menjadi Ketua DPD Golkar Lampung periode 2020-2025. Ia

“Selamat kepada Pak Arinal yang kembali dipercaya memimpin Golkar Lampung. Semoga bisa wujudkan Lampung Berjaya dengan cara berjamaah melibatkan seluruh partai politik dan elemen masyarakat. Berjamaah; Bersih, Jujur, Adil, dan Amanah,” kata Firman. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *